Pergeseran & peningkatan Angka Dari Tahun Ketahun,
Semoga untuk Iman Juga.
Kali ini bukan bercerita tentang ritual sebuah perayaan,
meriahnya tepuk tangan yang diikuti oleh tiupan lilin.
tetapi bagaimana cara mengambil ibrah dalam setiap perjalanan.
juga bukan sekedar menuntut untuk menjadi dewasa,
kerena saya rasa bukan hanya untuk ini kita diciptakan.
Bukan tentang seberapa banyak yg didapatka,
tetapi seberapa banyak yg dipersiapakan untuk bekal.
Tentang Harapan Syurga, Bisakah?
saat diri masih susah membedakan antara benang putih dan
hitam dan masih suka tidur menjelang fajar datang,
padahal ini adalah waktu yg baik untuk meminta ampunan.
Disisa umur yg diberikan semoga ada ampunan,
semua yg terbaik dilimpahkan,
dan digerakan hati untuk memilih syurga dari sekarang.
"dan Kesejahteraan Semoga dilimpahkan kepadaku, pada hari kelahiran, pada hari wafatku, dan pada hari aku dibangkitkan hidup kembali" (QS Maryam : 33)
22 April 2015
Saya
#latepost